Saturday, December 25, 2010

Mengajukan Kredit Ke Bank

Step by step mengajukan kredit ke bank

Ketika Anda ingin mengajukan kredit ke bank, hal pertama yang harus Anda lakukan adalah menghitung kebutuhan, bukan sekedar daftar keinginan.

Anda harus mengerti perbedaan antara kebutuhan dan keinginan. Untuk memudahkannya, tulis hal-hal yang ingin Anda lakukan bila mendapatkan pinjaman tersebut. Misalnya membeli mesin produksi, membeli pick up, merenovasi tempat usaha, dan sebagainya.

Setelah itu, hitung kemampuan Anda mengembalikan pinjaman tersebut. Ingat Anda harus mengajukan pinjaman maksimum 30% dari omzet perusahaan. Jangan sampai besar pasak dari pada tiang. Sebab, Anda masih harus membayar gaji pegawai, membayar kiriman barang dari supplier dan sebagainya. Dari situ, Anda bisa memperhitungkan mana yang benar-benar menjadi kebutuhan.

Seperti yang telah diungkapkan sebelumnya, sebelum menyetujui permohonan kredit, pihak Bank biasanya memberi syarat bahwa usaha telah berjalan sedikitnya enam bulan.

Jadi, kalau Anda membutuhkan dana untuk memulai usaha, gunakan sumber dana lainnya terlebih dahulu. Bila bisnis sudah berjalan enam bulan, Anda bisa mengajukan kredit ke bank untuk memperbesar usaha.

No comments:

Post a Comment